Tim Sanmar Perkasa pada Ajang Lomba CSI di Tanah Sunda

Share:

Surabaya - SMA Santa Maria, Sabtu (01/10/22) kemarin, SMA Santa Maria Surabaya berhasil menyabet Juara 2 CSI (Crime Scene Investigation) yang diselenggarakan oleh Universitas Parahyangan Bandung dalam ajang Science Fest 2022 yang merupakan gelaran rutin yang diadakan pihak Kampus tersebut. Lomba CSI sendiri diikuti oleh 12 tim yang masing - masing tim beranggotakan 3 orang dari sekitar 8 sekolah yang turut serta ambil bagian dalam lomba tersebut. Dalam lomba ini, peserta dituntut melakukan problem solving dengan menggunakan pendekatan ilmu Sains serta penerapannya.

Adapun SMA Santa Santa Maria mengirimkan 2 tim yakni “Tim Sanmar's Conan” dan “Tim Amin Lancar” tetapi sayangnya hanya 1 tim yang lolos ke babak final dan akhirnya menjadi juara 2 dalam gelaran tersebut. Tim dari SMA Santa Maria yang berhasil juara adalah : "Tim Amin Lancar" yang beranggotakan: Jonathan Halim, Gracia Krisnanda, dan Gabriella Abebi. "Puji Tuhan, akhirnya, tim "Amin Lancar" mendapatkan juara 2 dan meraup total hadiah 1.750.000 rupiah". pungkas Pak Tunggal selaku guru pendamping dari tim SMA Santa Maria (joy).